IPS Kelas 4

Fokus Pembelajaran IPS Kelas 4 terdiri atas pemahaman atas Lingkungan Provinsi atau Pulau/ Kelompok Pulau, Tokoh Sejarah dan Perannya pada Zaman Kerajaan Hindu dan Buddha, dan Kesultanan Islam, Sikap dan Perilaku terhadap Keberagaman Masyarakat Indonesia dan Perilaku Ekonomi Individu

Fokus Pembelajaran IPS Kelas 4

Geografi dan Sosiologi

Lingkungan Provinsi atau Pulau/ Kelompok Pulau Peserta didik mengenali lingkungan provinsi, wilayah tinggal, batas wilayah, penduduk, ekonomi, sosial, budaya, dan aspek lainnya melalui tanya jawab dan/atau diskusi dan pengamatan langsung maupun tidak langsung melalui sumber belajar lainnya yang tersedia.

Sejarah dan Sosiologi

Tokoh Sejarah dan Perannya pada Zaman Kerajaan Hindu dan Buddha, dan Kesultanan Islam

Peserta didik mengenali tokoh sejarah pada masa Kerajaan Hindu, Buddha dan Kesultanan Islam, serta mengkaji peran penting para tokoh dalam kehidupan sosial, budaya, ekonomi, dan politik dari beberapa wilayah di Indonesia, melalui tanya jawab dan/atau diskusi dan pengamatan langsung maupun tidak langsung melalui sumber belajar lainnya yang tersedia.

Sosiologi

Sikap dan Perilaku terhadap Keberagaman Masyarakat Indonesia

Peserta didik mengenali sikap dan perilaku anggota masyarakat dalam berinteraksi dalam masyarakat yang beragam suku, agama, dan budaya, serta mengkaji sikap dan perilaku yang perlu dibangun dan dilakukan, melalui kegiatan diskusi kelompok dan pengamatan langsung serta tidak langsung melalui berbagai sumber belajar lain.

Ekonomi

Perilaku Ekonomi Individu

Peserta didik mengenali perilaku ekonomi individu sebagai produsen, konsumen, dan distributor, serta mengkaji perlunya pertimbangan keterbatasan sumber daya dalam berperilaku ekonomi dan membuat pilihan-pilihan dalam berkonsumsi dan berproduksi secara efisien dan efektif. Hal ini dilakukan dengan melakukan pengamatan lingkungannya danatau wawancara dengan orang tuanya, dan/atau mencari informasi melalui media sosial dan media cetak. Kemudian dilanjutkan dengan presentasi secara acak di kelas atas informasi yang diperolehnya

Sasaran Kompetensi yang Diharapkan

  • Menunjukkan kecintaan dan kebanggaan terhadap lingkungan provinsi atau pulau/ kelompok pulau.
  • Menunjukkan kecintaan dan kebanggaan terhadap tanah air, bangsa, negara, serta sejarahnya.
  • Menunjukkan sikap dan perilaku cinta dan bangga terhadap keragaman masyarakat Indonesia agar terbentuk perilaku toleran.
  • Menunjukkan kebiasaan hidup gotong-royong, adaptif, mandiri, kreatif, produktif yang bermanfaat bagi diri dan masyarakat.