WNA Kelabui Petugas Dengan Lukisan Masker Medis di Wajah
Dok. CNN Indonesia
Aksi ini menarik perhatian publik. Saat ini pihak imigrasi Ngurah Rai Bali sedang mencari keberadaan 2 WNA tersebut dan akan membawa mereka ke dinas yang berwenang.
Video warga negara asing yang lolos berbelanja tanpa masker awalnya wanita ini ditolak masuk oleh petugas di depan sebuah Toko swalayan di kawasan Kerobokan Kuta Bali.
Karena tidak mengenakan masker, wanita tersebut tidak kekurangan akal. Ia bersama teman prianya itu pun kembali ke mobil dan melukis wajahnya seperti masker medis. Hasilnya wanita ini lolos pemeriksaan dan menyelinap masuk ke pusat perbelanjaan.
Pihak Imigrasi mendatangi Toko swalayan tersebut dan tengah melakukan penjajakan terhadap kedua WNA yang belum diketahui kewarganegaraan tersebut
Diketahui video tersebut dibuat bulan Maret sebelum Nyepi. Nantinya pihak imigrasi akan membawa mereka ke dinas berwenang jika dinas berwenang merekomendasikan untuk dideportasi.
